OBSERVASI JERAWAT
BAB 1
PENDAHULUAN
1.
LATAR BELAKANG
Masa
remaja merupakan masa peralihan dari anak-anak menuju kekedewasaan. Di masa
remaja terjadi perubahan fisik, psikis, dan lain lain. Salah satu perubahan
fisik yaitu munculnya jerawat. Jerawat memang tidak mengerikan tetapi dapat
mengganggu penampilan pada remaja. Jerawat sendiri sebenarnya adalah kondisi
kulit yang abnormal dikarenakan gangguan produksi dari kelenjar minyak yang
berlebihan. Kelebihan produksi kelenjar minyak ini atau sebaceous gland akan
menyebabkan penyumbatan pada saluran folikel rambut dan pada pori-pori kulit.
2.
TUJUAN
Mengetahui
penyebab jerawat, mengatasi jerawat dan mencegah jerawat.
3.
RUMUSAN MASALAH
a.) Apa penyebab jerawat ?
b.) Bagaimana mengatasi jerawat
?
c.) Bagaimana mencegah jerawat ?
4.
HIPOTESIS
Jerawat
dapat timbul karena kelebihan mengkonsumsi makanan yang mengandung banyak lemak
dan kurang menjaga kebersihan.
BAB 2
PENJELASAN
1.
Apa saja penyebab jerawat ?
a.) Produksi Minyak Terlalu Over : jerawat tidak selalu
timbul karena wajah kotor,melainkan banyak disebabkan dari faktor dalam
tubuh.Jerawat merupakan keadaan abnormal kulit akibat gangguan terlalu over
produksi kelenjar minyak (sebaceus gland ) yang menimbulkan penyumbatan saluran
folikel rambut dan pori-pori kulit.Faktor penyebab jerawat yang paling umum
adalah hormon,kumpulan minyak atau sebum di kulit berkolaborasi dengan bakteri
sel-sel kulit mati.
b.) Genetik
: faktor penyebab jerawat
yang merupakan turunan dari orangtua. Ketika orangtuanya berjerawat, maka
aktivitas kelenjar minyak si anak menjadi lebih produktif, sehingga jerawat
akan sangat mudah timbul, kasus seperti ini sangat jarang terjadi tetapi kalo
ada kasus seperti ini paling sulit untuk diobati.
c.) Bakteri : Yang membuat masalah semakin
rumit, bakteri biasanya ada di kulit, yang disebut p.acne, yang cenderung
berkembang biak di dalam kelenjar sebaceous yang tersumbat, yang
menghasilkan zat-zat yang menimbulkan iritasi
daerah sekitarnya.Kelenjar tersebut terus membengkak, dan mungkin akan pecah,
kemudian menyebarkan radang ke kulit daerah sekitarnya
d.) Kosmetik juga sering sekali menyebabkan penyumbatan
pori-pori karena menggunakan kosmetik yang mengandung lebih minyak atau
menggunakan bedak yang menyatu foundation.Foundation yang terkandung pada bedak
menyebabkan bubuk bedak mudah menyumbat pori-pori
e.) Obat-obatan Konsumsi obat
kosteroid,baik oral (obat minum)maupun topical (obat oles), yang menyebabkan
daya tahan tubuh lemah, juga meningkatkan potensi munculnya jerawat karena
rutinitas bakteri patogen yang meningkat.
f.) Makanan bisa jadi penyebab jerawat : Para ahli di New York juga
meyakini bahwa minum susu terlalu banyak juga menjadi penyebab timbulnya
penyakit yang menyerang kulit itu. Sebelumnya, coklat dan gula telah
disalahkan sebagai penyebab munculnya penyakit kulit. Tapi sejak 1970-an
kebanyakan ahli mengatakan dua jenis makanan itu malah tidak memiliki kaitan
erat dengan jerawat. Sebaliknya, para ahli menemukan mengkonsumsi makanan
dengan tingkat glikemik tinggi dan susu kering akan memperparah kondisi.
2. Bagaimana mengatasi
jerawat ?
1.)
Kulit wajah harus selalu bersih saat istirahat di rumah.
2.)
Jangan memecahkan jerawat dan jangan sering di sentuh.
4.)
Kebutuhan pembersih bagi kulit
kering berbeda
dengan kulit berminyak atau kulit normal,
demikian juga sebaliknya.
5.)
Membersihkan
wajah pada sore hari berbeda dengan pada pagi hari.
3. Bagaimana mencegah jerawat ?
makanlah buah, sayuran berserat agar memperlancar kinerja defakasi (BAB lancar).
jangan terus menerus memikirkan problem jerawat. Tetaplah tenang, selalu rileks dan menjauhi stress
mencuci muka dengan air bersih (saya sarankan
menggunakan air mineral), karena bisa jadi air ledeng di rumah mengandung
logam berat yang terlalu tinggi.
menghindari makanan pedas, manis dan iodized
foods. Juga, kopi serta minuman bersoda sebaiknya dihindari.
teratur melakukan olahraga, akan
membantu menghilangkan racun melalui keringat. Manfaat lainnya juga bisa
meningkatkan kolagen wajah
BAB
3
KESIMPULAN
Kesimpulannya adalah jerawat dapat terjadi dari dalam
tubuh maupun luar. Oleh sebab itu kita harus menjaga kesehatan tubuh melalui
dalam maupun luar. Jika dari dalam kita dapat mencegahnya dengan makan makan
bergizi dan minum cukup air. Jika dari luar kita dapat mencuci wajah secara
rutin atau dapat menggunakan bahan alami.
No comments:
Post a Comment